Empat Inspirasi di Balik Lahirnya 'Game of Thrones'

Empat Inspirasi di Balik Lahirnya 'Game of Thrones'

- detikHot
Jumat, 29 Agu 2014 12:06 WIB
Empat Inspirasi di Balik Lahirnya Game of Thrones
Dok.Istimewa
Jakarta - Kisah fantasi drama 'Game of Thrones' yang ditayangkan di HBO karangan novelis George RR Martin telah terkenal sejak penayangan perdananya di April 2011. Namun hingga kini tak ada yang mengetahui siapa yang mengilhami George dalam membuat kisah tersebut?

Seperti dikutip dari BBC, ketika ditemui di Festival Edinburgh Skotlandia George mengatakan ada beberapa sumber inspirasi terpenting ketika menuliskan cerita ini. Berikut beberapa di antaranya:

Memuji Komik Buatan Stan Lee

Dalam sebuah wawancara di tahun 2011, penulis mengatakan penulis, komikus sekaligus penerbit Stan Lee mampu merevolusi genre. "Superman dan Batman memiliki petualangan dan akan berakhir persis di mana mereka berada. Sebaliknya karakter Marvel terus berubah," ujarnya.

Stan Lee mampu memperkenalkan konsep karakteristik untuk komik dan memberikan konflik abu-abu di beberapa karakter. Dalam beberapa surat, George juga memuji alur cerita yang dibuat Stan Lee dalam komik-komik Marvel.Β 

"Mungkin Stan Lee adalah pengaruh sastra terbesar pada saya melebihi Shakespeare atau Tolkien," ujarnya.

Terinspirasi Karakter 'Wonder Man'

Karakter Marvel yang ajaib dalam 'Wonder Man' yang berada di antara The Avengers mampu menarik dan membuat George terinspirasi. "Ketika saat mereka mulai mengkhianati dan menghancurkan mereka, dia mulai menyukainya dengan menjadi mata-mata. Dia mengorbankan diri dan meninggal di akhirnya," ujarnya.

Tertarik dengan 'Fantastic Four'

Dalam surat lainnya yang dikirim George kepada Stan Lee, ia juga memuji karakter-karakter yang berada dalam komik 'Fantastic Four'. Di tahun 1964 cetakannya muncul dan saat itu ia masih remaja.

Ia bertanya, "Dalam komik apa Anda bisa melihat seorang pahlawan bisa masuk ke lubang, pahlawan keliru menangkap kriminal, dan Presiden Amerika meninggalkan jumpa pers untuk menidurkan putrinya?"

Penulis JRR Tolkien Sumber Inspirasi

Selain komik buatan Stan Lee dan beberapa karakter yang mampu menginspirasi George RR Martin, ia juga mengatakan bahwa Tolkien pun menginspirasinya.

"Saat Lord of the Rings muncul bukunya, saya membacanya berulang-ulang sampai memahaminya. Saya sangat suka dengan karakter unik dan fantasi yang dibuat Tolkien di Middle Earth," ucap George.
Halaman 2 dari 5
(tia/mmu)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads