Hong Kong sekaligus menjadi pasar lelang seni terbesar ketiga setelah New York dan London. Hal ini dengan ditandai penyelenggaran Art Basel yang dimulai tahun lalu.
Kini, Art Basel kembali hadir di Hong Kong mulai tanggal 15 hingga 18 Mei mendatang dan menghadirkan 245 galeri dari 39 negara yang menampilkan seniman berbakat dari seluruh dunia.
Pameran Art Basel ini berbeda dengan yang diadakan di negara lainnya. Di sini, mereka ingin menyimbangkan antara galeri dari Asia dan seluruh dunia. Nantinya, diperkirakan akan ada 60 ribu pengunjung.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, dari sektor film juga akan mempromosikan kekayaan warisan budaya seni film dan video dari wilayah di Hong Kong.
The Hong Kong Art Gallery Association juga akan menyelenggarakan malam seni pada 13 Mei dengan menambah jam buka galeri-galeri anggotanya di Hong Kong hingga larut malam.
Sedangkan, galeri seni yang berlokasi di bagian selatan Hong Kong Island juga akan mengadakan malam seni pada 15 Mei mendatang dengan memperpanjang waktu buka untuk menyambut para pengunjung di akhir pekan.
Disamping acara seni visual, festival tahunan Le French May juga menawarkan serangkaikan pengalaman seni dan kuliner di bulan Mei.
Berbagai hasil kaya seni, termasuk pertunjukan musik klasik dan pameran seni, merupakan kolaborasi antara seniman lokal dan internasional.
(tia/ass)











































