Ia menceritakan dari awal ditawari peran ini, Otong langsung mengiyakannya. Tapi ia tidak tahu sama sekali harus berakting seperti apa.
"Gue seacrhing di youtube Arjuna itu seperti apa. Oh begini.. begini.. Gue kira akan lebih banyak nari daripada dialog," katanya usai pentas di Tennis Indoor Senayan Sabtu malam lalu (15/3/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Gue sudah bilang ke Dagienkz kalau nggak bisa hapal dialog," katanya.
Benar saja, ketika di atas panggung Dagienkz mengatakan banyak dialog improvisasi dari Otong KOIL. "Pas latihan saja selalu beda dialog, tapi Otong bilang dia tahu inti dari babak ini."
Jadi, Dagienkz pun memakluminya. Serta membiarkan para pemainnya berdialog semau mereka, asalkan tidak keluar dari naskah per babak.
(tia/hkm)











































