Sering Diselingkuhi, Vanya Shinta Anti Cowok Playboy

Hot Profile

Sering Diselingkuhi, Vanya Shinta Anti Cowok Playboy

- detikHot
Selasa, 11 Feb 2014 14:36 WIB
Jakarta - Diselingkuhi pasti menyakitkan, apalagi sampai tiga kali. Sialnya, pengalaman pahit itu pernah dirasakan oleh penyanyi cantik Vanya Shinta. Lantas, seperti apa kehidupan cintanya kini?

Belum lama ini detikHOT melakoni sesi pemotretan bersama Vanya di sebuah studio foto di daerah Bangka, Jakarta Selatan. Usai itu, ia pun menceritakan banyak hal, termasuk soal kisah cintanya yang tak pernah berjalan mulus.

"Aku masih single, udah tiga tahun ini jomblo," ungkapnya membuka obrolan sore itu. Pelantun single 'Seventeen' itu terlihat cantik memakai bustier warna putih yang dipadu dengan mini skirt kuning.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Foto: Vanya Shinta, si Penebar Cinta yang Seksi

Kata Vanya dirinya masih nyaman meski sendiri tanpa kekasih. Dara pemilik nama lengkap Vanya Pranashinta itu mengaku tak kesepian karena ada keluarga dan sahabat yang bisa mengiburnya.

"Cuma kadang-kadang ya stress juga. Teman-teman punya pacar, aku kan jadi sendirian kalau pas semua lagi ngumpul-ngumpul," cetus pemilik tinggi 160cm dan berat 46kg itu bernada curhat. Ia pun kemudian membuka sedikit cerita soal masa lalunya.

Kata Vanya, seumur hidup dirinya baru tiga kali pacaran. Namun semuanya berakhir dengan menyakitkan. Sulung dari dua bersaudara itu mengaku selalu diselingkuhi. "Ya sakitlah rasanya waktu itu," ucapnya.

Pengalaman cinta yang melulu kandas itu diakui Vanya sangat berharga. Dara kelahiran Malang, 14 Maret 1992 itu pun kini jadi sangat selektif dalam memilih pasangan.

"Buat apa punya pacar kalau cuma untuk senang-senang, gaya-gayaan doang? Aku maunya cari pasangan yang serius," kata Vanya yang juga pelantun lagu 'Pas Kena Hatiku' dan 'Bad Boy Bad Girl' itu.

"Aku juga anti banget sama cowok-cowok playboy. Maunya cuma senang-senang doang. Buatku wasting time untuk hal-hal kayak begitu," sambung Vanya lagi dengan mimik wajah serius.

Belajar dari masa lalu, Vanya kini punya kriteria sendiri soal kekasih idamannya. Dirinya mengaku suka dengan cowok dewasa, bijaksana, dan sayang kepada orangtua.

"Aku luluh banget kalau ada cowok di mall lagi jalan sama orangtuanya. Itu aku suka banget. Nggak tahu kenapa. Itu seperti menunjukkan bahwa dia anak baik-baik. Nggak suka clubbing atau segala macem yang jelek," bebernya.




Ditambahkan Vanya, dirinya berharap bisa memiliki kekasih saat usianya genap 23 tahun. Mantan presenter program 'Seleb Expose' di Trans 7 itu kini lebih memilih untuk mengurusi kariernya di dunia entertainment.

"Sekarang aku mau fokus di karier dulu. Kalau jodoh nggak akan kemana kok," tandas Vanya seraya mengakhiri obrolan sore itu.

(bar/hkm)

Hide Ads