Syahrini Berharap Dinikahi Bubu Tahun Depan

Syahrini Berharap Dinikahi Bubu Tahun Depan

- detikHot
Minggu, 06 Mei 2012 14:41 WIB
Jakarta - Penyanyi Syahrini merasa bahagia setelah menggelar pesta pernikahan adiknya Aisyahrani dengan sukses. Ia pun berharap segera menyusul ke pelaminan tahun depan.

Menurut pelantun 'Aku Tak Biasa' itu, sang kekasih Bubu memang sudah menyampaikan keinginan untuk mempersunting dirinya. Tetapi penyanyi berusia 29 tahun itu masih ingin fokus mengerjakan albumnya.

"Dia juga bilang pengen nikah. Dia sudah melamar, sudah ada pmbnicaraan. Tapi aku nggak mau memikirkan itu dulu," ujarnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Syahrini yang terkenal dengan ucapan 'Alhamdulillah Sesuatu' itu memang selama ini menyembunyikan identitas kekasihnya yang berasal dari Malaysia itu. Tetapi, saat acara pernikahan adiknya ia akhirnya mengumbar kemesraan.

"Yang penting Bubunya beneran, nggak bohong kayak yang diberitakan di media-media. Kayaknya awal tahun depan (nikah) Insya Allah," ujarnya lagi.



(ich/ich)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads