Setelah 30 Tahun, The Simpsons Tamat?

Setelah 30 Tahun, The Simpsons Tamat?

Asep Syaifullah - detikHot
Jumat, 29 Nov 2019 11:53 WIB
The Simpsons dikabarkan berakhir di tahun ini. Foto: Dok. Ist
Jakarta - Baru-baru ini heboh soal serial televisi The Simpsons yang disbeut akan berakhir di tahun ini. Hal itu diungkapkan oleh composer Danny Elfman dalam sebuah wawancara.

"Jadi dari apa yang aku dengar, (The Simpsons) akan segera berakhir. Aku tak tahu faktanya bagaimana, tapi aku mendengar jika ini akan menjadi tahun terakhirnya," ungkap Danny.

Ia pun mengatakan tak menyangka jika serial yang dibuat Matt Groening pada 1989 itu bisa bertahan hingga selama ini. Ia pun membuat lagu untuk serial tersebut dengan sungguh-sungguh dan sesuai dengan dirinya karena menganggap tak akan ada yang menyaksikannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Benar, aku kira ini akan berjalan selama tiga episode dan dibatalkan, itu yang biasanya terjadi, karena keadaan sangat aneh saat itu dan aku kira ini tak memiliki kesempatan. Jadi percayalah, ini adalah salah satu kejutan besar dalam hidupku," tuturnya.

Sebelumnya kabar berakhirnya serial itu juga sempat digaungkan oleh pengisi suara Lisa yakni Yeardley Smith. Ia mengatakan usai The Simpsons ditayangkan di Disney+ maka kecil kemungkinan serial itu akan bertahan.

The Simpsons memang memiliki beberapa kontroversi, yang terbaru adalah episode di mana muncul sosok Michael Jackson dan tak ditayangkan di Disney+ di Amerika Serikat.


(ass/doc)

Hide Ads