Via Vallen dan Cita Citata Ramaikan Tabligh Akbar Trans TV

Via Vallen dan Cita Citata Ramaikan Tabligh Akbar Trans TV

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Jumat, 18 Mei 2018 21:47 WIB
Foto: (ist)
Jakarta - Tabligh Akbar Trans TV digelar secara meriah di Lapangan Gatot, Komplek Kopassus Cijantung, Jakarta Timur, Jumat, (18/5). Via Vallen pun ikut meramaikan acara Tabligh Akbar tak ketinggalan Cita Citata dengan 'Goyangan Dumang' nya.

Dalam kesempatan tersebut Via Vallen membawakan tembang andalanya 'Sayang'. Via pun terlihat cantik dengan mengenakan busana muslim ala Maroko warna krem.

Tak sedikit pun dari penonton yang hadir ikut terbawa dan hanyut tembang andalanya tersebut. Tak lama Cita Citata pun muncul dengan melantunkan 'Goyang Dumang' dengan alunan musik dangdut koplo. Ia pun juga terlihat cantik dengan dress ala Maroko perpaduan warna hitam dan putih.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam kesempatan itu penonton dari penjuru Cijantung juga mulai ramai berdatangan. Tatannan lampu yang gemerlap pun juga mulai mewarnai arena Tabligh Akbar yang bertajuk Syiar dalam Syair.

Hingga saat ini acara masih berlangsung. Masih banyak suguhan hiburan yang menarik di acara Tabligh Akbar yang disiarkan langsung oleh Trans TV. (fbr/mah)

Hide Ads