Siti Badriah Bergoyang di OST 'Harapan Cinta'

Siti Badriah Bergoyang di OST 'Harapan Cinta'

Mauludi Rismoyo - detikHot
Jumat, 10 Mar 2017 14:42 WIB
Siti Badriah Bergoyang di OST Harapan Cinta
Foto: Dok. detikHOT
Jakarta - Sinetrans 'Harapan Cinta' bakal segera tayang di Trans TV. Drama musikal itu dibintangi oleh Siti Badriah dan Hengky Kurniawan.

Selain itu ada Selvi Kitty, Ben Kasyafani lalu dua pesinetron senior Roy Marten dan Ira Wibowo. Sinetrans itu akan tayang pada 20 Maret 2017.

Ada beberapa update terbaru, termasuk salah satunya memperlihatkan Sibad bergoyang mengisi original soundtrack Sinetrans tersebut. Selama dua menit sang pedangdut menyanyikan lagu itu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ada beberapa cerita yang diungkapkan Sibad selama proses syuting yang sudah mulai dilakukannya beberapa waktu yang lalu. Dara kelahiran 11 November 1991 itu mengaku sudah memiliki chemistry dengan bintang lainnya.

"Saya sendiri mencoba pendekatan dengan bercanda saat break supaya nggak ada canggung," kisahnya.

Melihat video yang diunggah di akun YouTube Trans TV itu, sepertinya Sibad memang sudah berhasil beradu akting dengan Hengky.

(nu2/nu2)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads