"Saya sedikit jelaskan waktu itu history hot-nya saya sama Teh Melly sempat ada obrolan Teh Melly mau kumpulkan kembali BBB dan mencetak hits. Kita mau reality show BBB," jelas Bhisma selaku produser ditemui di Menara Bank Mega, Jalan kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (12/5/2015).
Reality show yang tayang setiap hari Sabtu pukul 18.00 WIB ini akan memperlihatkan bagaimana keseharian para personel BBB. Ada Raffi yang sudah memiliki istri, Chelsea yang mulai sibuk siapkan pernikahan, belum lagi konflik yang akan terjadi di antara mereka.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca Juga: Mau ke Tempat Paling Berhantu di London?
"Kumpul tiap ultah aja tapi nggak ada karya. Saya lihat mereka energi besar untuk kumpul kembali. Saya merasa punya tanggung nawab dengan mereka. Mas Anto mau bikin project lebih besar," timpal Melly.
Selain Melly, ide untuk mengumpulkan kembali BBB juga tercetus dari salah satu personel, yakni Dimas Beck. Dimas merasa penasaran, apakah setelah 8 tahun, masih adakah tempat untuk BBB di masyarakat.
"Alhamdulillah kita bisa disatukan kembali. Awal ide dari Dimas beride kita bersatu lagi, sampai akhirnya muncul kita ada reality show. Setelah dipikirkan kita setuju. Mungkin ini bisa membayar hilangnya kita dari fans-fans kita," ujar Ayushita yang juga diamini oleh personel lainnya.
(pus/ich)











































