Dipercaya menjadi pembawa acara 'Ride N' Seek', Jaime punya ritualnya sendiri. Kira-kira apa ritual perempuan cantik dengan badan penuh tato itu?
"Pertama aku pasti mencari tahu tempat yang akan aku kunjungi melalui internet. Baru kemudian aku menyiapkan mentalku agar bisa lebih nyaman," ungkap Jaime Dempsey kepada detikHOT melalui surat elektronik beberapa waktu lalu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Cardio itu pasti, olaharaga-olahraga yang lain juga. Itu untuk menjaga kondisiku agar tetap prima," sambungnya.
Menjadi pembawa acara sejak musim pertama 'Ride N' Seek' tahun lalu, membuat Jaime semakin yakin atas pilihannya sebagai pengendara motor profesional.
"Aku bukan seorang penakut, aku seorang petualang sejati. Hidup hanya sekali dan aku selalu melakukan sesuatu tanpa menyesal. Mimpiku adalah melakukan perjalanan ke seluruh dunia," tandasnya berharap.
Musim ke-2 'Ride N' Seek' akan membawa si pengembara cantik ke enam episode perjalanan selama 30 hari di Pulau Kalimantan. Menyusuri 1.000 kilometer lebih, dari Kuching-Sibu-Brunei-Tenom-Maliau-Semporna-Kunak-Sepilok-Kinabalu.
'Ride N' Seek' akan mulai malam ini, Senin (18/8) pukul 20.00 WIB hanya di History.
(hap/mmu)











































