"Kalau ada stasiun (televisi) lain niru, berarti kita sudah membuat trend," ujar Head of Marketing and Public Relations Trans TV A Hadiansyah Lubis saat ditemui di Gedung Trans TV lantai 3A, Jl Kapt P Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (20/10/2010).
Sebagai pelopor pembuat acara talent show, menurut Hadiansyah, Trans TV berusaha melakukan yang terbaik. Dari semua hal seperti penyajian, lighting, audio dan kemasannya, televisi berlogo biru itu ingin jadi trendsetter.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"So far talent show masih paling tinggi. All program, all station kita itu masih paling tinggi," jelas Hadiansyah.
Saat ini, selain IMB memang ada acara sejenis seperti Indonesia's Got Talent (Indosiar), X'Treme Talent Hunt dan Aksi Anak Bangsa (RCTI). Sedangkan Trans TV, setelah IMB, kembali membuat talent show lainnya yaitu 'Suara Indonesia'.
(eny/mmu)