Sempat mati suri dan mengalami kemandekan di sisi genre film yang tayang beberapa tahun silam, kini Indonesia semakin variatif dalam hal cerita sekaligus mengalami peningkatan yang cukup baik dalam jumlah film yang diproduksi.
Namun hal-hal itu lantas menjadi pengingat agar kita tak menjadi terlena. Menurut sineas Garin Nugroho, yang perlu dipertahankan industri film Tanah Air atas pencapaian yang sudah ada yakni konsisten untuk terus berkarya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Salah satu cara memelihara hal tersebut diyakini Garin dapat dilakukan dengan cara menjaga kualitas film yang diproduksi. Di tengah gempuran persaingan film-film internasional di ranah lokal, cara itu dikatakan Garin dapat membuat film lokal tetap spesial.
"Sekarang tidak ada film internasional dan nasional dengan adanya tv-tv jaringan, tv-tvkabel, dan tv khusus sinema. Makanya film-film nasional harus meningkatkan kualitas agar bisa bersaing dengan film-film internasional tapi di industri kreatif karya2-karya lokal selalu punya pasarnya sendiri. Gudeg jogja punya pasar sendiri, nasi padang punya pasar sendiri. Jadi kelokalan yang berkualitas jadi syarat bagi perfilman nasional," saran Garin.
(doc/doc)











































