Beradu akting dengan Mike Tyson memberikan kesan tersendiri bagi Donnie Yen. Aktor yang juga membintangi sekuel 'Crouching Tiger Hidden Dragon' itu melakukan adegan duel dengan petinju 49 tahun tersebut.
Dari adegan tersebut, Donnie merasakan sendiri kemampuan Tyson. Ia mengungkapkan tinju Tyson amat cepat. Bahkan ia hampir terkena tinju betulan.
"Saya menunduk cepat namun saya masih bisa merasakan angin dari tinjuan meniup ujung rambut di kepala," ungkapnya saat diwawancara di belakang layar produksi 'IP Man 3'.
![]() |
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sedikit saja saya lepas konsentrasi, saya bisa lumpuh dari serangannya. Terlibat dengan Tyson menjadi pengalaman yang seru," tutur Donnie.
'IP Man 3' menjadi film action pertama bagi Mike Tyson di mana dirinya terlibat. Pensiun dari olahraga tinju, Tyson banyak muncul sebagai tamu di beberapa serial televisi. (doc/tia)












































