Momen langka itu dapat kamu saksikan nanti malam, Kamis, 28 Mei 2020 di detikcom mulai pukul 20.00 WIB.
Tiga session player senior, Ade Avery, Iqbal, dan Bani Pandean akan tampil bersama dalam acara bertajuk AIB Show.
"Jadi sebenarnya idenya ini berawal dari podcast di YouTube channel gue. Setelah kami posting, akhirnya kepikiran nih buat ngajak Bani sama Ade," kata Iqbal dalam sesi IG Live detikcom.
Baca juga: Mau Tiket Gratis AIB Show? Cek di Sini! |
"Mungkin banyak orang yang nggak tahu kalau misisi dan artis itu banyak yang menggunakan session player. Dari situlah makin ramai, bikin dong acara, bikin dong band," cerita Iqbal lagi.
Untuk dapat mendapatkan tiket menonton AIB Show, penonton dapat membelinya di tautan detik.com/aibshow dengan harga Rp 50 Ribu.
Acara tersebut akan disiarkan langsung dan dapat ditonton secara virtual dari rumah oleh penonton yang telah memiliki tiketnya.
(srs/tia)