Sebagai seorang penyanyi yang awal mulanya besar di media sosial, Hanin Dhiya memiliki cukup banyak pengikut dan subscribers, baik di Instagram maupun di YouTube.
Rupanya, ia memiliki cara tersendiri untuk bisa tetap mengelola keakraban dengan para penggemarnya.
"Aku sendiri paling cara buat tetap ada hubungan baik sama mereka (penggemar), aku tetap upload di Instagram Story, di Twitter, di YouTube," ungkap dia dalam sesi IG Live bersama detikcom.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hanin bahkan sempat berencana untuk membuat acara berkumpul bersama para penggemarnya. Sayangnya, keinginannya itu belum bisa terkabul dikarenakan adanya masa pandemi.
"Mungkin kalau lagi nggak pandemi gini bakalan sering ngumpul sih (dengan penggemar), cuma karena pandemi gini, ngumpul lewat media sosial saja," terangnya.
Untuk menghibur para penggemarnya yang tengah berada di rumah selama masa pandemi Hanin Dhiya pernah mengadakan sesi live di YouTube.
"Biasanya aku ngadain live YouTube, supaya menemin mereka ngabuburit juga. Terus kalau misalkan habis taraweh suka live IG atau story atau bikin apapun yang bisa membangun interaksi antara aku sama mereka," tuturnya.
(srs/dar)