Anak Arya Claproth dan Karen Pooroe, Zefania Carina, meninggal usai diduga jatuh dari lantai enam apartemen yang ditinggali olehnya dan sang ayah. Diketahui, apartemen yang ada di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan itu adalah milik Marshanda.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Irwan Susanto, membenarkan Arya Claproth menyewa apartemen tersebut dari Marshanda. Marshanda sebagai pemilik pun sudah diperiksa oleh polisi.
"Untuk pemiliknya sudah kita ambil keterangan, kemarin. Keterangannya kan tidak boleh kita sampaikan. Kta tidak monitor berapa jamnya, yang kita ketahui teman-teman penyelidik melakukan proses interogasi atau interview kepada inisial M," ucap Irwan, Kamis (13/2/2020).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sejauh ini, belum ada lagi pemanggilan yang ditujukan untuk Marshanda. Polisi juga belum memutuskan apakah nanti Marshanda akan diundang ke TKP atau tidak untuk dilakukan pemeriksaan ulang.
Irwan mengatakan banyak hal yang ditanyakan kepada Marshanda. Apa saja?
"Banyak hal, mungkin terkait kepemilikan, sejak kapan memiliki. (Ada tidaknya Marshanda saat anak Arya jatuh) Itu materi pemeriksaan mungkin tidak perlu diberikan informasi," tegas Irwan.
Nama Marshanda memang sempat terseret dalam masalah rumah tangga Arya Claproth dan Karen Pooroe. Mendengar anak Karen dan Arya jatuh dari apartemen dan meninggal, Marshanda juga mengungkapkan rasa duka mendalamnya.
(pus/imk)