Rapper sekaligus youtuber, Young Lex tengah bahagia setelah menjadi seorang ayah. Sang istri, Eriska melahirkan buah cinta mereka yang berjenis kelamin perempuan pada 22 Desember 2019.
Young Lex merasakan seuatu yang berbeda setelah menjadi orang tua. Sebagai ayah, Young Lex merasa adanya kasih sayang yang tulus ketika melihat anak perempuannya yang masih berusia 3 bulan.
"Seru sih jadi ayah, banyak hal-hal yang tidak sabar ingin cepat-cepat juga. Sama aku pribadi, kalau memang tahu cara sayang dan kasih sayang, baik dan benar itu saat jadi orang tua," ungkap Young Lex saat ditemui di Gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (6/2/2020).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pelantun lagu, 'O Aja Ya Kan' itu merasa kehidupannya banyak berubah ketika menjadi seorang ayah. Sambil tertawa, dia merasa nilai rasa kemanusiannya jadi naik level.
"Menurut gue, upgrade manusia naik level. Bukan seberapa kaya lo, seberapa sukses lo. Kalau lo jadi orang tua, lo akan naik level, karena lo hidup sudah buat mikirin anak lo," sahut Young lex.
Young Lex mengatakan dulu dia adalah seseorang yang suka menghamburkan uang untuk membeli hal-hal yang disukainya. Tapi, saat ini Young lex lebih memilih untuk menabung guna kebutuhan anaknya.
"Oh jelas nabung. Dulu kan, wah beli sepatu, beli apalah, beli hal-hal yang kita suka. Sekarang, aku hampir nggak pernah belanja lagi, udah nabung benar-benar," tukas Young Lex.
(pus/imk)