Mau Nonton 'Birds of Prey'? Ini Sinopsisnya

Mau Nonton 'Birds of Prey'? Ini Sinopsisnya

Hanif Hawari - detikHot
Rabu, 05 Feb 2020 15:06 WIB
Birds of Prey
Foto: (dok.DC/Warner Bros)
Jakarta -

Harley Quinn unjuk gigi sebagai wanita mandiri dalam film 'Birds of Prey' (And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn) produksi Warner Bros. Filmnya mulai tayang di bioskop Indonesia.

Ini merupakan kisah Harley setelah putus cinta dengan Mr. J atau Joker. Berikut sinopsisnya:

Dalam film ini, Harley Quinn (Margot Robbie) harus menerima kenyataan bahwa dirinya tak bisa berlindung di balik Joker lagi. Namun bukan berarti ia tenggelam dalam rasa kehilangan.


Joker dikenal sebagai penjahat terkejam di kota Gotham. Gelar itu coba dihapus oleh Quinn.

Di tengah berbagai keonaran yang ia buat karena patah hati, Quinn berusaha membuktikan diri seraya menggaet perempuan di kota Gotham. Ia bertemu dengan Renee Montoya (Rosie Perez), Helena Bertinelli (Mary Elizabeth Winstead), juga Black Canary (Jurnee Smolett-Bell).

Mau Nonton 'Birds of Prey'? Ini SinopsisnyaFoto: (dok.DC/Warner Bros)



Sebuah peristiwa penculikan gadis-gadis muda menjadi momen Quinn dan kelompoknya bertindak. Keempatnya berhadapan dengan Black Mask (Roman Sionis) dan mencoba melindungi seorang gadis muda yang menjadi target Black Mask.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Film 'Birds of Prey' (And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn) disutradarai oleh Cathy Yan dan ditulis oleh Christina Hodson. Seperti diketahui, film ini diangkat berdasarkan karakter komik DC.

Selain sebagai pemeran utama, Margot Robbie juga produser di film ini. Ia berbagi tugas produser bersama Bryan Unkeless dan Sue Kroll. Sementara itu, Walter Hamada, Galen Vaisman, Geoff Johns, Hans Ritter and David Ayer berperan sebagai produser eksekutif.




(hnh/doc)

Hide Ads