Tinggal Terpisah, Vega dan Suami Punya Rumah di 3 Kota

Tinggal Terpisah, Vega dan Suami Punya Rumah di 3 Kota

Desi Puspasari - detikHot
Selasa, 03 Des 2019 12:11 WIB
Foto: Ismail/detikFoto
Jakarta - Vega Darwanti kini tinggal di Jakarta bersama anak keduanya, Nadeva. Sedangkan anak pertamanya tinggal bersama sang suami di Purwakarta.

Rasa kangen kerap dirasakan Vega. Beruntung menurut Vega jarak Purwakarta-Jakarta tidak terlalu jauh sehingga dia pun bisa menyusul ke Purwakarta.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kangen, kemarin alhadmulillah kalau ada jadwal syuting siang bisa langsung samperin karena kan Purwakarta dekat," kata Vega Darwanti dilansir dari '!nsert', Selasa (3/12/2019).

Dia pun merasa harus punya rumah di kota-kota yang menjadi tempat tinggalnya dan suami. Selain itu, rumah juga bisa menjadi bentuk untuk investasi.



"Rumah lebih dari tiga ha-ha-ha. Maksudnya itu tiga kota. Aku orang Jakarta, suami kan dari dulu memang di Bandung, sebagai bentuk properti juga. Paling nggak kita punya hunian di tiga kota itu," tukas Vega.


(pus/wes)

Hide Ads