Podcast Marvel Menginspirasi Lahirnya Komik Antologi

Podcast Marvel Menginspirasi Lahirnya Komik Antologi

Tia Agnes - detikHot
Jumat, 22 Nov 2019 16:15 WIB
Foto: Marvel Comics
Jakarta - Serial podcast Marvel menginspirasi terbitnya komik antologi petualangan superhero. Aktor dan rapper Method Man dan Roxane Gay adalah penulis yang diberi kekuatan untuk bermain-main dengan karakter seperti Black Panther dan Wolverine.

Roxane Gay akan menulis cerita tentang She-Hulk. Raksasa komik mengumumkan penerbitkan koleksi komik tersebut awal pekan ini.

"Marvel's Voices #1 adalah perpanjangan dari podcast Marvel's Voice yang diluncurkan tahun lalu," tulis Marvel Comics, seperti dikutip dari AFP, Jumat (22/11/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Antologi yang berjudul 'Incoming # 1' akan diisi oleh penulis yakni Al Ewing. Dan Slott, Chip Zdarsky, Kelly Thompson, Greg Pak, Eve L. Ewing, Matt Rosenberg, Ed Brisson, Saladin Ahmed, Howard Tini, Jonathan Hickman, Greg Pak, Donny Cates dan Jason Aaron.

Podcast juga menampilkan wawancara dengan editor, penulis, dan aktor Marvel. Kabar mengenai buku serial antologi itu diumumkan Alex Ross di MCM London.

"Buku ini disebut oleh tim Marvel Comics sebagai kumpulan cerita pendek yang unik dan luar biasa. Termasuk karakter yang biasanya tidak bekerja dengan karakter Marvel," jelas Ross seperti dilansir dari Comicbook.




(tia/dar)

Hide Ads