Dalam channel YouTube pribadinya, Young Lex memberikan nasihat kepada mereka yang mengalami hal sama dengannya. Young Lex menganjurkan untuk tidak buru-buru berpikiran pendek, misalnya menggugurkan kandungan.
"Kalau memang itu terjadi di kalian jangan digugurin. Karena kita nggak pernah tahu anaknya jadi apa nanti, apa itu calon presiden, atau orang yang hebat," ucap Young Lex dilansir, Senin (28/10/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Apalagi ya, mudah-mudahan sih ya, kalau kesimpulannya gue minta tolong kalian share supaya mungkin ada orang yang sedang alami kegalauan atau bimbang ambil keputusan, hamil di luar nikah mau gugurin anaknya. Kalau pesan dari gue jangan, lebih baik jangan," tegasnya.
Young Lex pun bertanya kepada Eriska saat tahu dirinya hamil. Meski tersenyum, Eriska bicara dengan suara sangat pelan.
"Kaget, sedih, ada sedihnya lah. Senang, udah. Deg-degan, ya deg-degan lah. Karena aku mikirnya ada beberapa teman aku udah nikah tapi belum dikasih momongan," jawab Eriska.
"Ah tuh kan mau nangis," sambungnya sambil menyenderkan kepalanya ke punggung Young Lex.
Melihat istrinya mendadak sedih, Young Lex berujar Eriska memang sangat halus perasaannya. Eriska diakui Young Lex memang mudah menangis.
"Dia tuh perasaannya halus banget, gampang banget nangis guys. Pas gue pacaran sama Eriska serius, pas tahu dia hamil aku senang, mama aku aja senang ya udah," ungkap Young Lex.
"Nggak ada niatan untuk mendahului dan menggugurkan," tukas Eriska.
(pus/nu2)