Di sela-sela kesibukan menyiapkan operet 'Aku Anak Rusun' bersama timnya, Vero mengaku masih main alat musik cello.
"Iya kadang-kadang kalau ada waktunya (masih main). Saya senang dengan musik," tuturnya ketika menyambangi kantor detikcom, kawasan Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Veronica menceritakan bermain alat musik dimulai saat pelayanan di gereja. "Sebenarnya dulu karena pelayanan saya di gereja, di musik. Saya melayani pianis, trus di gereja waktu itu lagi ada promo juga, kalau 3 orang belajar bayarnya diskon 50 persen, jadi saya belajar," kenang lulusan Arsitektur Universitas Pelita Harapan.
Ketika bermain musik, bagi Veronica seperti menenangkan. "Jadi dari situ lah saya suka, kalau bisa bermain alat musik kenapa nggak," lanjutnya.
Lalu seperti apakah umpama Veronica soal musik cello?
dev
Dengan tersenyum, perempuan yang lahir di Medan, Sumatera Utara, itu mantap menjawab, "Hmmm.. teman."
"Kalau saya sendiri lagi nggak ngapa-ngapain bisa main alat musik dan belajar. Itu menenangkan," tuturnya sembari tersenyum.
(tia/nu2)