Dalam hal ini tentunya Gisella Anastasia mengaku tidak mematok harga untuk penawaran endorse yang diterimanya. Harga tersebut beragam dan telah disesuaikan dengan tingkat bisnis endorse tersebut.
"Iya pasti (mematok harga)," ujar Gisel saat dihubungi detikcom, Sabtu (28/9/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Mau Endorse Gisel? Ini Syarat-syaratnya |
Selain itu, Gisel juga mengaku sering membantu usaha teman dengan mengunggah hasil bisnis tersebut di media sosialnya.
"Kadang-kadang banyak juga kalau saya suka posting-posting gitu, itu nolongin teman kayak apa gitu," ujarnya.
Dalam hal ini, jika usaha temannya memberikan royalti, maka Gisel juga akan memasarkannya dengan profesional.
"Jadi kayak bukan dipatokin yang gimana banget gitu. Cuma kalau memang dari orangnya profesional untuk ini (bayar), ya saya ladenin dengan profesional," ucapnya.
"Tapi banyak juga kadang-kadang yang teman-teman minta tolong gitu dipostingin gitu-gitu, ya beragam sih," tutup Gisel.
(pig/mau)