"Canggung lah ini aku udah nggak ketemu-ketemu loh dari aku pulang DJ dari Jepang," ujar Evelyn saat ditemui di Gedung Trans TV, Jalan Kapten P Tendean, Kamis (19/9/2019).
"Memang hari ini aku nggak bisa lama sih karena ada perform nge-DJ jadi nggak bisa lama," lanjutnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Nggak tahu nih ya, nggak apa-apa sih biasa aja. Nggak tau gimana ya aku nggak tahu," lanjutnya lagi.
Hubungan komunikasinya dengan Aming diakui sudah tidak terjalin lagi sejak empat bulan lalu. Hal ini diakui Evelyn lantaran Aming yang sudah tidak bisa dihubungi.
"Sudah sekitar empat bulan kali ya. Pokoknya pas terakhir aku nge-DJ di Jepang deh aku balik sini udah nggak kontakan lagi," lanjut Evelyn.
"Ya karena memang dia nggak bisa dikontak sama sekali bukan aku yang mutusin komunikasi memang dia nggak mau komunikasi," tutup Evelyn.
Baca juga: Aming Doakan Evelyn dan Roy Kiyoshi Langgeng |
(hnh/dal)