Dikutip dari Page Six, Selasa (17/9) Liam Hemsworth mengetahui 'diputus' oleh Miley Cyrus melalui media sosial. Kala itu, ia tengah berada di Australia.
Tak lama setelah Miley Cyrus mengumumkan perpisahan mereka, beredar foto mesra Miley Cyrus dengan Kaitlynn Carter. Pada foto yang beredar, keduanya tampak berciuman mesra.
Liam Hemsworth kala itu tak langsung memberikan pernyataan apa pun terkait perpisahan dengan Miley Cyrus. Hingga 3 hari kemudian, akhirnya bintang 'The Hunger Games' itu membenarkan kabar perpisahan tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada 21 Agustus 2019, Liam Hemsworth resmi melayangkan gugatan cerai ke pengadilan. Mengenai gugatan cerai tersebut, hingga kini Miley Cyrus masih belum berkomentar.
(dal/nu2)