Air Mata dan Buka-bukaan Vanessa Angel Usai Keluar dari Penjara

Berita Populer

Air Mata dan Buka-bukaan Vanessa Angel Usai Keluar dari Penjara

Dicky Ardian - detikHot
Sabtu, 17 Agu 2019 07:08 WIB
Foto: Asep Syaifullah/detikHOT
Jakarta -

Kasus asusila yang disangkakan ke Vanessa Angel menarik perhatian banyak orang. Setelah itu, Vanessa Angel mengaku mengalami penurunan kepercayaan diri.

Bebas 29 Juni dari Rutan Madaeng, Vanessa Angel kembali menjalankan kegiatannya seperti biasa. Kepada detikHOT, sang bintang bercerita mengenai apa yang dirasakan setelah bebas dari penjara.

"Mungkin yang berbeda pasti pandangan orang ya. Dari pribadi aku yang kemarin sampai aku seperti sekarang panjang dan sangat melelahkan ya pemulihan jiwanya juga step by step," buka Vanessa Angel kepada detikHOT.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Perempuan kelahiran 21 Desember 1991 itu juga mengatakan dirinya kini lebih ceria dibanding dulu.


"Mungkin sekarang sudah bisa ceria lagi dan kegiatannya sudah berjalan seperti biasa," paparnya seraya tersenyum.

Namun tetap saja kejadian beberapa waktu lalu di Rutan Madaeng, Surabaya tidak bisa dilupakan begitu saja oleh Vanessa.

"Tapi kalau tiba-tiba lupa ya nggak bisa. Ada trauma dan sedihnya juga," bebernya lagi.

Namun Vanessa tidak mau berlarut dalam kesedihan. Ia mengaku harus tetap bangkit dari keterpurukannya yang dulu.

Air Mata dan Buka-bukaan Vanessa Angel Usai Keluar dari PenjaraFoto: Asep Syaifullah/detikHOT


Namun air mata justru menetes ketika sosok ayah mulai disinggung. Ia mencurahkan apa yang dirasakan selama ini tentang sang ayah.

"Kalau sama ayah sih hubungannya sebenarnya baik-baik aja. Cuma aku sama papa dari dulu nggak bisa sedekat seperti anak-anak lain yang lengket sama papanya," kata Vanessa Angel sambil mengusap air matanya.

Mantan pasangan Didi Soekarno Putra itu juga mengatakan dirinya memang dari kecil tidak dekat dengan sang ayah, Doddy. Vanessa justru lebih dekat dengan sang ibu ketimbang ayah.

"Aku memang lebih dekat sama almarhum mama ya daripada sama papa, tapi biar gimana juga aku tetap sayang banget sama papa," lanjutnya.

Hubungan Vanessa dan sang ayah memang sempat dikabarkan renggang.


"Ya mungkin jalannya memang begini. Someday aku sama papa pasti akan dipertemukan dan bisa menjalani hubungan yang baik," paparnya lagi.

Hingga saat ini, Vanessa memang belum bertemu lagi dengan sang ayah. Ia masih ingin menata hati lagi untuk bisa bertemu dengan sang ayah.

"Ya kalau di penjara kan memang kemarin sempat ketemu ya tapi kalau sekarang belum lagi (ketemu)," tukasnya.




(dar/doc)

Hide Ads