Respons Atta Halilintar Usai Dicibir saat Berkicau di Twitter

Respons Atta Halilintar Usai Dicibir saat Berkicau di Twitter

Mauludi Rismoyo - detikHot
Jumat, 02 Agu 2019 09:56 WIB
Foto: Dok. Instagram/ Atta Halilintar
Jakarta - Atta Halilintar kembali berkicau di Twitter. Ketika itu, tulisannya justru mendapat beragam komentar.

Ada yang menyukai Atta terlibat juga di Twitter. Namun, ada juga yang mencibir putra sulung Gen Halilintar tersebut.

Karena hal itu semua, Atta Halilintar sempat menjadi trending nomor satu di Twitter Indonesia. Eks kekasih Nabilla Aprillya itu pun memberikan respons usai dirinya menjadi kontroversi di media sosial tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Trending 1 Twitter Indonesia. Makasih Dukungan dan Hujatannya," tulisnya di Instagram Stories.


Di situ, Atta memamerkan #atta yang menjadi sorotan pertama. Ada sekitar 10 ribu twit soal hal tersebut.

Atta Halilintar sudah bergabung di Twitter sejak 2014. Namun, ia kembali menyapa warganet pada Selasa (30/7/2019).

"Assalamulaikum warga twitter yang katanya lucu... apa si yang bikin twitter lucu?" cuit @AttaHalilintar.



Respons Atta Halilintar Usai Dicibir saat Berkicau di Twitter



(mau/wes)

Hide Ads