Bajak Laut Zoro 'One Piece' Kini Jadi Komik Pendek

Bajak Laut Zoro 'One Piece' Kini Jadi Komik Pendek

Tia Agnes - detikHot
Senin, 15 Jul 2019 11:50 WIB
Foto: Istimewa
Jakarta - Komik 'One Piece' menjadi salah satu manga terpopuler di Jepang. Salah satu karakternya Roronoa Zoro kini menjadi komik pendek yang digambar oleh Boichi.

Komik pendeknya Eiichiro Oda akan berjudul 'Roronoa Zoro: Umi ni Chiru'. Manganya pun akan fokus pada pertarungan antara Zoro dan Mihawk.

"Manga pendeknya diterbitkan untuk merayakan ulang tahun ke-22 manga 'One Piece' pada 22 Juli," tulis Shueisha, dilansir detikHOT.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Majalah Shonen Jump pun menggoda pembaca manga akan informasi terbaru dari adaptasi serial televisi Hollywood, serta proyek lain dari peringatan ke-22 'One Piece'.

Komik 'One Piece' terbit di Shonen Jump sejak 22 Juli 1997 silam dan sukses diterjemahkan ke dalam 30 negara. Selama dua tahun belakangan, Oda menuturkan segera menyelesaikan komik tersebut, bahkan ia mengungkap masih ada 20 persen lagi sisa ceritanya.


Bajak Laut Zoro 'One Piece' Kini Jadi Komik Pendek



(tia/dal)

Hide Ads