Atta Halilintar berbagi tentang masa lalunya kepada Ussy Sulistiawaty baru-baru ini. Lewat channel YouTube Ussy, ia mengatakan, ada jalan panjang yang dilaluinya hingga sekarang bisa berada di titik sukses seperti ini.
Atta tumbuh dari keluarga besar. Punya 9 adik dan orang tua tak lantas berarti kehidupannya juga 'besar'.
Pernah menjadi saksi melihat bisnis kedua orang tuanya hancur, Atta dan adik-adiknya pernah dalam kondisi yang serba kepepet.
"Aku pernah tuh masang-masangin kabel internet, kabel telepon. Dibayarnya Rp 100 ribu atau Rp 200 ribu," kisah Atta.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Jadi pernah ada (momen), itu kita makan waktu itu ada bersembilan waktu itu, itu telurnya cuma dua yang lainnya nasi. Makannya satu dulang, satu piring," urai Atta.
Momen itu tentu sudah berlalu. Akan tetapi banyak pelajaran yang diambil oleh dirinya hingga sekarang.
Dari kesulitan di masa lalu, Atta berprinsip untuk tak menyerah pada kegagalan.
"Ketika kamu gagal, coba lagi. Karena ketika kamu gagal terus berhenti, itu jadi kegagalan sebenarnya," ujar Atta.
Atta kini dikenal sebagai YouTuber sukses di Tanah Air. Ia menorehkan pencapaian memiliki 15 juta pengikut di YouTube.