Gading Marten Masih Sayang Gisel, Bedanya Tak Ada Lagi Nafsu

Gading Marten Masih Sayang Gisel, Bedanya Tak Ada Lagi Nafsu

Mauludi Rismoyo - detikHot
Senin, 22 Apr 2019 10:38 WIB
Foto: Gading dan Gisel (Noel/detikFoto)
Jakarta - Gading Marten masih ditanya soal mantan istrinya, Gisella Anastasia. Kali ini pertanyaannya soal apakah sang aktor masih menyayangi Gisel.

Gading pun mengaku masih menyayangi Gisel. Dia sayang karena Gisel adalah ibu dari anaknya, Gempita Nora Marten.

"Beda sih sayangnya. Sayangnya dia ibunya anak gue. Dia kan ibunya Gempi, jadi gue harus tetap berhubungan baik," ujar dalam YouTube Augie Fantinus, saat dikutip detikHOT, Senin (22/4/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT


Rasa sayang itu juga berbeda dari yang sebelumnya ketika Gading Marten masih suami-istri dengan Gisel. Bedanya, lanjut Gading, tak ada lagi nafsu dalam dirinya terhadap Gisel.

Video: Gading Marten Akui Masih Sayang Gisel tapi...

[Gambas:Video 20detik]



"Sudah beda sayangnya. Dulu kan sayangnya ada nafsu sama istri. Sekarang sudah sayang tulus, sudah ikhlas," tuturnya.

Gading Marten dan Gisel berpisah setelah lima tahun menikah. Kini Gading disebut sedang dekat dengan seorang dokter cantik. Sementara, Gisel sudah move on lebih dahulu karena saat ini sedang berpacaran dengan eks pebakset, Wijaya Saputra (Wijin).

(mau/doc)

Hide Ads