Randy Pangalila dan Istri Sepakat Tunda Momongan karena Sibuk

Randy Pangalila dan Istri Sepakat Tunda Momongan karena Sibuk

Mauludi Rismoyo - detikHot
Kamis, 18 Apr 2019 21:33 WIB
Foto: Randy Pangalila (Ayunda Septiani/detikHealth)
Jakarta - Randy Pangalila diketahui sudah menikah dengan orang Kanada, Chelsey Frank. Lalu, apakah sudah ada kabar soal momongan?

Sang aktor mengaku sedang menunda untuk memiliki anak. Hal itu sudah disepakati dengan sang istri karena masih sibuk mengurusi perizinan tinggal di Indonesia.

"Jadi memang kemarin gue sempat mikir nanti dulu, karena kebetulan, satu pada saat setelah gue menikah urusan untuk kayak KITAS (Kartu Ijin Tinggal Terbatas) atau segala macam itu nggak gampang," ujarnya dalam tayangan '!nsert' Trans TV, saat dikutip detikHOT, Kamis (18/4/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kedua, ketika gue dipanggil KBRI Indonesia terpilih, gue harus berangkat karena gue ada jangka waktunya kayak cuma seminggu. Bagaimana pas itu terjadi dia lagi isi? Otomatis itu berbahaya untuk penerbangan kan dia lagi isi. Itu yang membuat gue aduh entar dulu deh," lanjutnya.


Selain itu, Randy Pangalila juga disibukkan dengan resepsi nikah kedua di Kanada. Rencananya Juli 2019 bakal ada pesta lagi di tempat istri Randy.

"Apalagi bulan Juli gue harus ke Kanada lagi karena gue akan bikin resepsi kedua, karena waktu resepsi pertama hanya keluarga inti saja," katanya.

Randy Pangalila menikah dengan Chelsey Frank sejak Januari 2019.

(mau/nu2)

Hide Ads