Peduli pada Audrey, Nikita Mirzani Gandeng Persatuan Advokat Juga KPAI

Peduli pada Audrey, Nikita Mirzani Gandeng Persatuan Advokat Juga KPAI

Hanif Hawari - detikHot
Kamis, 11 Apr 2019 14:13 WIB
Foto: Ismail/detikFoto
Jakarta - Nikita Mirzani turut menaruh peduli pada kasus Audrey, remaja SMP Pontianak yang mengalami pengeroyokan. DIrinya mengungkapkan turut membantu Audrey menghadapi kasus ini.

Menyinggung cara yang dilakukan Ifan 'Seventeen' juga Atta Halilintar dan Ria Ricis, Niki mengatakan ia membantu dengan cara yang berbeda. Ia memilih langsung menggandeng Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) hingga mengumpulkan para advokat.

"kalau gue mau melakukan hal sepert itu gampang, gue tinggal video call Audrey. Gue bilang, 'Halo Audrey, ini tante Nikita' terus gue suruh temen videoin, terus masukin IG, selesai. Tapi kan gue nggak mau lakuin itu," aku Nikita Mirzani usai mengisi acara 'Pagi-pagi Pasti Happy' Trans TV, Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (11/4/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



"Gue sibuk ngehubungin perlindungan anak, persatuan advokat Indo buat melindungi anak ini. Kalau posting-posting itu mau nolong atau mau apa?," lanjutnya.

Orang tua Audrey bahkan sempat curhat saat dihubungi NIkita Mirzani. Ia heran dengan para public figur yang datang dan memotret anaknya dan diunggah di media sosial.

Video: Nikita Sayangkan Aksi Ifan ''Seventeen'' Ekspos Wajah Audrey di Medsos

[Gambas:Video 20detik]



"Kemarin malem itu orang tuanya marah banget, terlebih ayahnya. Dia bilang 'aku bingung Kak Niki, mereka (figur publik) dateng tanpa kita minta. Kita terima dengan baik, mereka mau foto ya, saya sebagai orang tua juga baru pertama kali kena kasus begini. Didatengin artis dan vlogger ya kita senang', cerita NIkita Mirzani.

"Ya itu wajar sebenernya tapi malah terus banyak di posting-posting. Sekarang keluarga malah dijelek-jelekkan kan dengan postingan yang menyatakan kalau korban dan ortunya tidak mempermasalahkan. Kan nggak gitu ceritanya," ia menandaskan. (hnh/kmb)

Hide Ads