Lewat klip yang beredar di akun gosip, pihak Polda Jatim menyebut anak Vanessa juga sempat beberapa kali datang menjenguk di Rutan Polda Jawa Timur.
"Sampai saat ini masih diteliti oleh penyidik. Karena memang ada anak. Jadi anaknya sempat datang ke sini. Kita masih teliti. Yang jelas nanti kita lihat kondisinya," ungkap pihak kepolisian dari Polda Jatim seperti terlihat dalam postingan di akun gosip Instagram @tehnyinyir.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu, Doddy Sudrajat, ayah Vanessa yang dikonfirmasi langsung detikHOT mengaku tidak mengetahui mengenai kabar tersebut.
"Tadi saya udah bilang saya nggak tahu untuk masalah anak itu. Coba aja confirm ke Vanessa dan penyidik. Berita juga masih simpang siur saya nggak tahu masalah anak itu," ujar Doddy saat ditemui usai mengisi acara 'Pagi Pagi Pasti Happy' di Gedung TRANS TV, Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (7/2).
Namun, Doddy tidak mau menanggapi hal tersebut secara serius. Ia pun menyatakan bahwa Vanessa belum pernah menikah sama sekali.
Tonton video: Ayah Mengaku Tak Tahu Soal Kabar Vanessa Angel Punya Anak
"Ya udah saya nanggepinnya nggak serius aja. Orang belum punya anak kan belum nikah. Percaya atau nggak. Sampai nanti saya ikuti terus update terus beritanya," tambahnya.
"Mungkin kalau itu benar ya mungkin benar. Kalau nggak ya saya kan nggak tahu," lanjutnya lagi.
Vanessa kini sudah ditahan di Polda Jatim karena dugaan prostitusi online. Ia pun sempat pingsan usai menjalani pemeriksaan. (vep/ken)











































