Foto Pose 2 Jari Jadi Viral, Ari Lasso Marah ke Ahmad Dhani?

Foto Pose 2 Jari Jadi Viral, Ari Lasso Marah ke Ahmad Dhani?

Niken Purnamasari - detikHot
Senin, 21 Jan 2019 20:08 WIB
Foto: Ari Lasso acungkan dua jari (Akun Twitter Fadli Zon)
Jakarta - Foto Ari Lasso dengan pose 2 jari menjadi viral dan jadi perbincangan. Foto itu salah satunya diposting oleh Ahmad Dhani yang tak lain rekan Ari Lasso. Marahkah Ari?

Melalui Instagram, Ari mengungkapkan dirinya telah mengenal Ahmad Dhani dan sifatnya. Dia tidak marah atas unggahan foto tersebut.

"Perihal Ahmad Dhani?? Marah kah saya, nggak juga ... Namanya juga Dhani , istilah Suroboyo ne : 'GUYON E KENEMENEN' jarno ae !! #yangViralBelumTentuFinal #arilasso #takharussama #tetapBersatu," tulisnya, Senin (21/1/2019).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Saksikan video 20Detik untuk mengetahui foto Ari Lasso dua jari yang jadi viral di sini:

[Gambas:Video 20detik]

Foto tersebut semula diposting Ahmad Dhani di Instagram. Terlihat Ari Lasso bersama Ahmad Dhani dan personel Dewa 19 lainnya tengah berlatih untuk konser mereka.

"AKU ALUMNI AREK SMA DUAAAA," tulis Dhani sambil menyertakan foto Ari Lasso dengan pose dua jari. (nkn/ken)

Hide Ads