Tapi hal itu dibantah Wilona, ia pun sempat bingung.
"Nggak lah, kita disana tuh bener bener cuma liburan doang Kita juga bingung setiap kali liburan dibilangnya lamaran, nikah, lamaran, nikah. Pasti nggak se simple itu lah pasti bakal dipersiapkan lebih matang ya," kata Wilona dalam perayaan ultahnya di kawasan SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Jumat (4/1/2019) malam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: Natasha Wilona Makin Bersinar di Usia 20 |
Wilona juga membantah liburnya saat itu untuk prewedding.
"Nggak juga lah. Soalnya Verrel orangnya perfeksionis, bagi aku juga itu kan momen langka ya satu kali seumur hidup. Seandainya bener tunangan, atau foto prewed kita bakal yang terbaik dan terthe best," bebernya.
Sementara itu Wilona juga disebut teman hidupnya Verrel oleh para netizen. Wilona pun mengaku terharu.
"Seneng, jujur aja sih aku nangis waktu itu dikasih surprise aku terharu bgt. Liat usahanya dia, liat dia cara memperlakukan aku. Jadi mungkin itu yang aku bilang kadang kadang dengan kita pesuli sama orang itu udh menjadi kebahagiaan buat orang lain," tukasnya.
(fbr/tia)