Dikutip dari Soompi, Kamis (3/1/2019) kabarnya Zico telah mendirikan agensi sendiri dan kini berstatus sebagai seorang CEO.
Zico dibimbing oleh mantan pegawai agensi Seven Seasons yang memutuskan untuk keluar dari perusahaan bersama sang pelantun 'Soulmate'.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Karena Zico berbakat di bidang menggubah, menulis, dan memproduksi musik, dia akan memiliki pilihan yang lebih luas dan kebebasan untuk melakukan apa pun yang dia inginkan setelah mendirikan agensi sendiri," ungkap sumber yang dekat dengan Zico.
Selain berencana untuk memproduksi musik sendiri, kabarnya Zico juga berencana untuk merekrut musisi baru ke dalam agensi miliknya itu.
Baca juga: Zico Hengkang, Bagaimana Nasib Block B? |