Herman Lakukan Hal Tak Biasa ke Istri saat Pamit Manggung ke Banten

Herman Lakukan Hal Tak Biasa ke Istri saat Pamit Manggung ke Banten

Desi Puspasari - detikHot
Rabu, 26 Des 2018 10:17 WIB
Foto: Veynindia Esaloni Pardede
Jakarta -

Entah ini menjadi firasat atau bukan, ada hal yang tak biasa dilakukan almarhum Herman gitaris Seventeen saat hendak manggung di Carita, Banten. Hal itu adalah sikap berbeda ketika akan berpamitan dengan sang istri, Juliana Mochtar.

Herman disebut bukanlah sosok romantis. Akan tetapi sikap tersebut sempat ia tunjukkan sebelum pamit untuk manggung di Carita, akhir pekan lalu.

"Herman berangkat kayak ada yang beda biasanya kan cuek, cium tangan kening pas mau pergi nah ini quality timenya berasa, ngajakin ikut Uli, tapi nggak bisa karena Uli lagi stripping," kisah sahabatnya Said pemeran 'Bajaj Bajuri' saat ditemui di pengajian Herman Seventeen di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan.


Said yang mendapat cerita tentang sosok Herman terakhir kalinya berharap, sahabatnya itu meninggal dunia dengan tenang. Herman sosok yang tak terlupakan bagi kerabat dan sahabatnya.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pokoknya hari itu dia beda banget Herman wangi, sayang, romantis, itu bedanya insyaAllah khusnul khotimah," pungkas Said.


Tonton video: Kenangan Sandiaga Uno tentang Dylan Sebelum Meninggal

[Gambas:Video 20detik]



(doc/ken)

Hide Ads