Tebak-tebakan Nama Anak Pangeran Harry dan Meghan Markle

Tebak-tebakan Nama Anak Pangeran Harry dan Meghan Markle

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Selasa, 16 Okt 2018 09:37 WIB
Foto: Meghan Markle dan Pangeran Harry (Dok. Getty Images)
Jakarta - Kerajaan Inggris baru saja mengumumkan kabar bahagia kehamilan Meghan Markle. Publik Inggris pun menyambutnya dengan meriah.

Salah satu bukti semangat mereka adalah munculnya ajang taruhan nama anak pertama Pangeran Harry dan Meghan Markle. Dikutip dari People, Selasa (16/10) ada sejumlah nama favorit dirilis oleh ajang taruhan William Hill dan Ladbrokes.

Berdasarkan William Hill, nama Victoria menempati posisi pertama jika Pangeran Harry dan Meghan Markle dikaruniai anak perempuan. Alice dan Alizabeth menyusul di belakangnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara Ladbrokes menyebut Albert dan Arthur berada di posisi pertama untuk jenis kelamin laki-laki. Sementara nama Alexander, yang juga tak kalah populer, berada di posisi kedua.

Tak hanya itu, bahkan nama sang kakek-nenek, Diana dan Charles, juga merupakan prediksi favorit.

Sementara itu, Pangeran Harry dan Meghan Markle saat ini tengah berkunjung ke Australia. Mantan bintang 'Suits' tersebut sudah menjalani scan di usia kandungan 12 pekan dan disebut dalam keadaan baik.




Tonton juga video berikut untuk melihat kegiatan Meghan Markle setelah umumkan kehamilannya:

[Gambas:Video 20detik]

(dal/wes)

Hide Ads