Maruli Tampubolon Ikut Senang Chicco Jerikho Dikaruniai Anak Perempuan

Maruli Tampubolon Ikut Senang Chicco Jerikho Dikaruniai Anak Perempuan

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Kamis, 27 Sep 2018 21:02 WIB
Foto: Maruli Tampubolon (Veynindia Esaloni Pardede/detikHOT)
Jakarta - Pasangan Chicco Jerikho dan Putri Marino kini tengah berbahagia. Keduanya baru saja dikaruniai seorang putri pada tanggal 24 September 2018.

Putri pertama mereka ini diberi nama Surinala Carolina Jarumilind. Keduanya pun telah membagikan kebahagiaan mereka atas anggota keluarga baru mereka.

Sebagai sahabat Chicco, Maruli Tampubolon mengaku sangat senang dengan kelahiran putri pertama Chicco dan Putri tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Wah senang banget. Saya WhatsApp dia. Apa namanya, memanjatkan doa juga kepada Chicco dan Putri. Saat bilang selamat sudah menjadi seorang bapak sama seperti saya. Anaknya wanita juga pula," ujar Maruli saat ditemui usai mengisi acara 'Rumpi No Secret' di Gedung TRANS TV, Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (27/9).

Pemain film sekaligus penyanyi ini menganggap Chicco merupakan sosok yang cukup bijaksana.

"Senang sekali sudah saatnya juga seorang sosok Chicco yang memiliki karakter bijak, baik juga. Cocok menjadi seorang ayah. Dan akhirnya dia dikaruniakan seorang anak wanita," tambahnya.

(vep/dal)

Hide Ads