Di dunia art photography, Agan terkenal kerap mempublikasikan foto-foto manipulasi seleb maupun tokoh ternama. Yang teranyar adalah foto Ahok dan Habib Rizieq tengah bersalaman dan fotonya dicetak di atas celana dalam pada Mei 2017 lalu.
Untuk karyanya kali ini, Agan hanya membuat dalam waktu singkat. Ia menyebutkan secara teknis hanya sekitar dua jam saja.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Bikin cepat kok, sambil ngedit-ngedit trus aktivitas sehari-hari jadi dua jam," kata Agan ketika dihubungi detikHOT, Jumat (24/8/2018).
Awalnya Agan mendapatkan foto Jokowi kala muda dari internet. Dari situ, ia menghilangkan kacamata dan kumis tipis Jokowi lalu meremajakan kulitnya lagi. Setelah itu ia mendapatkan ide untuk membuatnya mirip seperti bassist Sex Pistols Sid Vicious.
Menurut Agan, yang lama itu adalah mendapatkan inspirasi menjadi anak punk. "Cari wangsitnya, jadiin apa yah, ya sudah punk saja," tegasnya.
Dari hasil manipulasinya, Agan punya pesan tersendiri bagi masyarakat luas. Seperti apa? Simak artikel berikutnya ya.