Istri Sempat Tak Izinkan Jonathan Frizzy Nyaleg

Istri Sempat Tak Izinkan Jonathan Frizzy Nyaleg

Desi Puspasari - detikHot
Selasa, 31 Jul 2018 12:19 WIB
Foto: @ijonkfrizzy
Jakarta - Jonathan Frizzy mendaftar sebagai calon legislatif dari partai NasDem untuk dapil 10, Jawa Tengah. Ternyata keinginannya terjun ke politik sempat ditentang oleh sang istri.

Dhena Devanka, istri Jonathan Frizzy, punya pemikiran sendiri sampai akhirnya tak setuju sang suami terjun ke politik. Akan tetapi, Jonathan gigih memberikan penjelasan pada sang istri.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Istri awal-awal nggak mengizinkan, dia udah punya pikiran yang panjang. Cuma akhirnya istri aku jelasin, akhirnya mengerti dan dia bolehin," aku Jonathan Frizzy di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Jonathan Frizzy pun berniat untuk membawa semua keluarganya ke Jawa Tengah jika kelak dirinya terpilih sebagai anggota legislatif.

Dia pun mengatakan sampai saat ini belum ada niat untuk meninggalkan dunia hiburan. Jonathan menambahkan terjun ke politik tanpa ada embel-embel mahar politik yang nilainya fantastis.

"Nggak lah, nggak ada pakai mahar-mahar gitu, itu sensitif sekali. Itu dia makanya kalau banyak yang nanya itu tergantung sih, aku terjun ke politik niatnya bagus kalau ekonomi nantikan pasti ada gaji," jawabnya.

"Soal artis ini buktinya masih syuting, nggak (berhenti) lah kan pemilihannya masih tahun depan semoga ini masih bertahan," tambah Jonathan Frizzy.


Banyak Artis Nyaleg, Apa Kata Rano Karno? Simak Videonya:

[Gambas:Video 20detik]

(pus/wes)

Hide Ads