Setelah event itu, Rizky Nazar dan Nadira Adnan saling memposting foto terkait kebersamaan mereka. Tapi Nadira menutup kolom komentar, sementara Rizky sebaliknya.
Gara-gara posting foto bersama Nadira Adnan, Rizky Nazar banyak dihakimi netizen. Para warganet merasa aneh mengapa sang aktor bisa lengket dengan Nadira padahal juga dekat dengan Cut Syifa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ahaha ternyata bukan sama cut syifa. Poteknya aku kalo bkn sama syifa," timpal @alyaa**mayra_.
Nadira Bongkar Kedekatannya dengan Rizky Nazar, Simak Videonya:
Rizky Nazar pun seperti kebingungan dengan keramaian yang dibuat netizen terkait fotonya bersama Nadira Adnan. Dia pun meminta maaf atas postingan yang dibuatnya.
"Waduh pada rame, salah ya gue ngepost foto sama temen2 gue, maap deh," kata Rizky.
Nadira Adnan juga turut mengomentari mengenai dirinya yang dihakimi netizen terkait foto dengan Rizky Nazar. Dia meminta agar warganet tak menyalahkan Rizky.
"Guys seriously though, udah ya you should stop salahin Rizky Nazar. He literally just posted pics with his friends nothing more. Say whatever you want about me, I guess whatever. Im done. Udah ya guys let him be him. Hes not a bad person. So please jgn bilang yg engak engak," tukas Nadira.
(mau/nu2)