Hal itu pun membuat istri Fachri, Renata Kusmanto, merasa lega. Baginya, dua bulan menunggu suaminya bebas itu tak terasa berat.
"Dua bulan lagi. Kalau sudah lewat lima bulan, dua bulan lagi ya ringan, lumayan ringan," ujar Renata ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (10/7/2018) malam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Renata Kusmanto bakal terus berkunjung ke tempat rehabilitasi Fachri Albar, Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO), Cibubur, Jakarta Timur. Dia biasanya seminggu sekali menjenguk suaminya.
"Kita nggak bisa setiap hari datang, seminggu sekali saya antar makanan, kumpul sama anak-anak juga sih," tutur Renata.
Setelah Fachri Albar Bebas Nanti, Renata Ingin Liburan Bareng, tonton videonya di 20Detik
(mau/wes)