Jim Carrey Perankan Robotnik Sosok Villain Sonic

Jim Carrey Perankan Robotnik Sosok Villain Sonic

Nugraha - detikHot
Rabu, 04 Jul 2018 19:08 WIB
Foto: GettyImages
Jakarta - Jim Carrey bakal ikut ambil bagian dalam live action 'Sonic the Hedgehog'. Bintang 'Dumb and Dumber' itu memerankan sosok Robotnik yang merupakan villain.

Aktor Kanada tersebut sudah dalam pembicaraan final untuk berperan dalam film yang diangkat dari SEGA video game. Robotnik a.k.a. Dokter Eggman merupakan ilmuwan gila dan musuh besar Sonic.

Dalam game tersebut, ia digambarkan sebagai sosok yang ingin menguasai dunia. Ia menggunakan kreasi robotik untuk melawan Sonic dan teman-temannya.
Jim Carrey Perankan Robotnik Sosok Villain SonicFoto: dok wikipedia

Bagi Carrey, ini bukan film pertamanya yang menggabungkan penampilan komedi dengan CGI. Sebelumnya, pada 1994 ia juga pernah membintangi film 'The Mask'.

Dia menerima nominasi Golden Globe untuk Best Actor dalam film tersebut. Sudah dipastikan juga, ia bakal bergabung dengan James Marsden yang dipilih memerankan Sonic dalam film tersebut.

Film tersebut digarap oleh Paramount. Studio tersebut mendapat hak film untuk game klasik itu sejak 2017. Jeff Fowler akan mengarahkan film itu, menendai debutnya sebagai sutradara. (nu2/nu2)

Hide Ads