Kedekatan Boy William dan Ayu Ting Ting tidak hanya sebagai seorang teman, namun sudah seperti sahabat yang saling percaya. Beberapa kali keduanya saling bertukar pikiran satu sama lain.
Tidak hanya bertemu secara langsung, terkadang Ayu dan Boy William suka berkomunikasi lewat telepon. Tak jarang, ibu satu anak ini marah ketika Boy tidak mengangkat teleponnya.
"Kadang kita suka saling ngetes satu sama lain. Suka telepon, telepon kita diangkat nggak nih langsung. Kalau nggak diangkat saya suka marah-marah," ujar Ayu saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (26/5).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Gimana ya, di bilang nggak posesif, nggak. Di bilang posesif juga kadang iya. Ada hari-harinya momen gue nggak maukalah. Kadang ada moemn juga dia nggak mau kalah. Beneran kita sebagai teman memang suka ribut," tukas Boy.
"Saya suka ngatur dia. Ada lah dalam hal apa. Kalau di kasih tahu ramai dunia," lanjut Ayu sambil tertawa.
Sedeket apa sih Ayu Ting Ting sama Boy William? Kepoin mereka yuk di 20Detik