Menurut Sophia Latjuba, banyak hal yang bisa dia lakukan. Prioritasnya saat ini adalah kedua anak perempuannya.
"Prioritas sekarang, anak-anak keluarga dan kerja, dan traveling, lagi menikmati aja keluar masuk, keluar masuk," kata Sophia Latjuba saat ditemui di Grand Kemang, Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (17/5/2018) malam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ah mau mati ya mati aja, di mana pun itu, di kamar mandi juga kalau lagi sial ya udah gitu kan, jadi ya udah pasrah aja," ucapnya.
Bicara soal pasangan, setelah Ariel 'NOAH' Sophia Latjuba enggan menjawab apakah dirinya masih mau dengan musisi.
"Musisi itu banyak loh.. Apa ini? Penyanyi apa ini? Bingung, hayo loh belum pada buka puasa loh," jawab Sophia Latjuba meninggalkan wartawan. (pus/wes)