Joe dan Anthony Russo membawa Avengers di seri 'Infinity War' dalam misi menggagalkan rencana Thanos mengumpulkan infinity stones. Batu-batu yang diyakini memberi kemampuan bagi Thanos untuk menyapu separuh jagat raya.
Pekan ini menjadi pekan perdana film ke sembilan belas Marvel itu tayang di layar lebar. Jelang penayangan perdana di Amerika Serikat terutama, 'Infinity War' dikabarkan telah memperoleh cap Fresh dari Rotten Tomatoes. Pencapaian yang membuat film-film Marvel kian bersinar.
Lencana Fresh itu disematkan tak lama setelah film itu diumumkan tayang di bioskop. 'Infinity War' memperoleh 80 ulasan dan skor 87 persen.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
'Infinity War' diproyeksikan meraup pendapatan $235- $255 juta di penayangan perdana pekan ini. Angka yang cukup ambisius untuk menyaingi perolehan 'Star Wars: The Force Awakens' senilai $247 juta di pekan pertama filmnya dirilis. (doc/doc)