Dapat Sanksi karena Bawa Ponsel, Pengacara Jelaskan Alasan Jennifer Dunn

Dapat Sanksi karena Bawa Ponsel, Pengacara Jelaskan Alasan Jennifer Dunn

Desi Puspasari - detikHot
Jumat, 02 Mar 2018 09:51 WIB
Foto: Jennifer Dunn (Grandyos Zafna/detikHOT)
Jakarta - Jennifer Dunn kena sanksi tak boleh dijenguk selama dua hari karena ketahuan membawa ponsel. Hal itu diketahui setelah foto Jennifer Dunn berpose ala geng menggunakan piama tersebar.

Foto cantik Jennifer Dunn menggunakan piama bersama enam orang temannya, ternyata mendatangkan masalah. Akan tetapi, menurut Pieter Ell selaku pengacara, kliennya mengaku tidak melakukan pelanggaran itu.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dia udah cerita. Jadi itu salah satu temannya di antara mereka itu, dia minta difotoin karena mau ngirim foto ke pacarnya. Begitu jadi yang kirim foto itu temannya buat pacarnya, kemudian jadi masalah. Jadi bukan Jedun yang nyebarin," jelas Pieter Ell saat dihubungi detikHOT, Jumat (2/3/2018).

Jennifer Dunn mengatakan ada teman yang menjenguk dan membawa ponsel. Saat itu habis makan malam, barulah foto-foto itu kejadian.



"Menurut Jedun bukan dia, tapi temannya," ucapnya.

"Saya langsung datang, gimana dulu itu bisa beredar. Ceritanya ada teman yang jenguk terus fotoin alasannya mau kasih ke pacar temannya," pungkas Pieter Ell.

(pus/wes)

Hide Ads