Sebenarnya tidak ada yang aneh dalam acara tersebut. Namun saja, secara tiba-tiba saat Maia dan Mey Chan membawakan lagu 'Teman Tapi Mesra' lirik lagu tersebut diganti oleh Maia.
"Aku punya teman, teman makan suami teman," begitulah Maia membawakan lagu tersebut bersama dengan Mey Chan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, lagu tersebut memang terlebih dahulu dibawakan Maia dan Mulan Jameela lewat grup vokal yang dinamai Ratu. Lirik lagu tersebut pun sangat jauh berbeda dari aslinya.
Aku punya teman, teman sepermainan. Begitulah lirik asli lagu tersebut. Video Maia ini sudah tersebar luas di internet dan sudah banyak ditonton banyak orang.
(wes/doc)