Indah Permatasari Bicara tentang Film 'A: Aku, Benci & Cinta'

Indah Permatasari Bicara tentang Film 'A: Aku, Benci & Cinta'

Mahardian Prawira Bhisma - detikHot
Jumat, 11 Agu 2017 12:30 WIB
Foto: Indah Permatasari (Asep Syaifullah/detikHOT)
Jakarta - Film 'A: Aku, Benci & Cinta' pada awalnya adalah sebuah karya Wulanfadi yang di publish di Wattpad. Karena memiliki daya tarik hingga mampu mengumpulkan banyak pembaca, akhirnya cerita tersebut diterbitkan menjadi novel dengan judul yang sama dan diangkat ke layar lebar.

Film yang di produksi oleh MD Pictures Production itu, melibatkan bintang-bintang muda yang tengah bersinar seperti Indah Permatasari, Jefri Nichol dan Amanda Rawles. Belum lama ini, detikHOT mendapatkan kesempatan untuk berbincang langsung dengan Indah Permatasari.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Menurut aku bukan pemainnya aja yang menunjang. Film ini ceritanya emang menarik banget. Aku aja saat nonton untuk dubbing dan filmnya masih mentah, rasanya pengen nonton lagi karena bagusnya," ujar Indah kepada detikHOT.

Banyak novel romansa remaja yang diadaptasi ke layar lebar. Namun, menurut Indah Permatasari yang memerankan Anggia di film 'A: Aku, Benci & Cinta' itu, berbeda dari film-film romansa remaja lainnya.



"Apa yah beda mungkin film ini udah punya apa ya, kayak punya penonton sendiri film ini. Diangkat dari Wattpad dan dari novel diangkat lagi jadi film mungkin itu jadi salah satu keunggulannya gitu," pungkasnya.

Film 'A: Aku, Benci & Cinta' ini, disutradarai oleh Rizki Balki, direncanakan dijadwalkan tayang 16 Agustus 2017. (mah/wes)

Hide Ads